9 Mei 2011

Telepon Putus, Esia Siap Ganti Talktime

Sukabumi -- Siapa yang berani menantang bila telepon putus akan diganti? Di tengah maraknya operator yang bilang jaringannya kuat? Esia dengan berani hanya Esia yang berani tanggungjawab. Maka, untuk mendukung program ini operator Esia meluncurkan program baru, yakni memberikan kompensasi kepada pelanggan Esia apabila terjadi call drop atau putus hubungan telepon di jaringan Esia.
Setiap pelanggan yang menelepon selama minimal satu menit, dan kemudian terputus, maka akan diganti talktimenya sebesar Rp 100. Sedangkan jika menelepon ke operator lain, akan diganti Rp 500.
Wakil Direktur Utama PT Bakrie Telecom bidang Network dan Operations Muhammad Buldansyah, dalam peluncuran program Kualitas Jaringan Mulus Tanpa Putus" di Senayan, Jakarta Pusat mengatakan, saat ini tingkat call drop Bakrie Telecom rata-rata hanya 0,66 persen, jauh di bawah batas yang ditetapkan peraturan Menkominfo yaitu maksimal 5 persen. Namun program jaminan kualitas layanan ini tidak berlaku untuk sambungan langsung inter-nasional dan telepon short code.
"Program ini berlaku selama tiga bulan,'ujar pria yang akrab disapa Dany.
Menurutnya, tiga bulan adalah waktu yang ditetapkan Esia, sesuai peraturan pemerintah mengenai periode program. "Bukan berarti setelah tiga bulan kualitas jaringan kita menurun," tegasnya.
Dijelaskannya, untuk menelepon lintas operator, akan terlihat, jaringan siapa yang terputus. Jika putusnya jaringan terjadi di Esia, maka akan diganti, namun jika operator lain, tidak diganti. Jaminan kekuatan jaringan ini bisa dilakukan Esia karena peningkatan di berbagai perangkat keras dan perangkat lunak mereka.
"Untuk satu menara BTS kita bisa melayani hingga 6000 pelanggan, bandingkan dengan BTS operator GSM yang hanya 1500 pelanggan," jelasnya.
Jaringan CDMA, kata dia, juga bisa menelepon dengan sinyal hanya 1 bar (garis). Hal itulah yang membuat Esia semakin percaya diri menggulirkan program ini.
Program ini berlaku di 82 kota yang sudah menjadi cakupan arca Esia, dan bisa dinikmati 13 juta pelanggan Esia. Saat ini, Esia memiliki 4000 BTS di Indonesia, dan akan terus ekspansi sesuai kebutuhan pelanggan. Penggantian talktime akan diberikan sekitar dua hari setelah terjadi call drop.(*/sri)
 

0 komentar:

Posting Komentar